Tips sewa homestay Bromo. Gunung Bromo adalah salah satu gunung yang terletak di daerah Jawa Timur yaitu tepatnya di Malang. Gunung Bromo ini juga merupakan salah satu gunung yang memiliki pesona alam paling indah di Indonesia, maka dari itu tak heran jika banyak sekali wisatawan yang ingin berkunjung ke gunung bromo untuk mendaki atau hanya sekedar menikmati pemandangan pegunungan. Nah terlebih lagi jika musim liburan maka wisatawan atau pengunjung gunung bromo ini akan membludak, maka dari itu bagi Anda wisatawan luar kota yang ingin menikmati suasana pegunungan dan menginap di sebuah homestay bersama keluarga ataupun teman, maka Anda harus menyewanya dari jauh – jauh hari. Nah berikut ini adalah beberapa tips yang bisa Anda lakukan jika ingin menyewa homestay di Bromo.
- Mencari dari jauh – jauh hari
Tips mencari homestay di Bromo yang pertama adalah mencari homestay dari jauh – jauh hari, kenapa harus dari jauh – jauh hari ? Karena seperti yang sudah dibahas sebelumnya bahwa wisata gunung bromo ini akan sangat padat dan ramai pengunjung pada musim – musim liburan maka dari itu jika Anda tidak mencari dari jauh – jauh hari maka akan sangat sulit sekali menemukan homestay yang masih kosong, kalaupun ada pasti itu harganya juga akan sangat mahal sekali. Jadi sebaiknya Anda mulai mencari homestay setidaknya 3 bulan sebelum keberangkatan Anda untuk berlibur ke bromo. Jadi Anda bisa mendapatkan homestay yang sesuai dengan pilihan Anda.
- Menawar harga
Nah tips yang selanjutnya adalah jangan sampai lupa untuk menawar biaya sewa homestay tersebut, jadi jangan langsung mengiyakan harga yang diberikan oleh si pemilik. Karena jika Anda pintar dalam melakukan penawaran maka sangat mungkin sekali si pemilik akan memberikan harga yang lebih miring kepada Anda. Terlebih lagi jika Anda mau menyewa homestay tersebut dalam waktu yang lumayan lama seperti 1 sampai 2 minggu. Jadi pastikan Anda menawar biaya sewa dengan baik.
- Menyimpan nomer pemilik homestay
Tips sewa homestay bromo yang selanjutnya adalah jika Anda sudah fix untuk menyewa homestay tersebut maka selanjutnya yang harus Anda lakukan adalah menyimpan nomer kontak si pemilik homestay agar nanti jika ada masalah apapun itu mengenai homestay Anda bisa langsung menghubungi si pemilik homestay tersebut. Jadi jangan sampai lupa untuk meminta dan menyimpan nomer kontak si pemilik homestay tersebut.
- Menaati peraturan yang sudah ditetapkan oleh si pemilik homestay
Tips yang selanjutnya adalah Anda harus menaati peraturan yang sudah di buat oleh pemilik homestay. Hal ini sangat penting sekali karena banyak juga para penyewa homestay yang mengabaikan hal ini. Padahal sebenarnya peraturan – peraturan yang sudah di buat tersebut sangat bermanfaat bagi Anda agar nantinya Anda tidak terkena masalah karena telah melanggar aturan – aturan tadi. Biasanya aturan – aturan ini sangat berkaitan dengan fasilitas dan juga layanan yang boleh dan tidak boleh Anda gunakan di homestay tersebut.
- Mempersiapkan dana
Tips yang berikutnya tak kalah penting yaitu Anda juga harus mempersiapkan dana untuk menyewa homestay secara matang. Anda juga harus bisa dengan bijak mengatur keuangan selama nanti berlibur dan menginap di homestay tersebut, karena pastinya Anda juga harus butuh biaya untuk transportasi, makan dan lainnya. Jadi Anda harus benar – benar bijak mempersiapkan dan juga mengatur keuangan selama liburan di Bromo.
- Lokasi homestay
Nah tips yang berikutnya adalah mengenai lokasi dari homestay yang akan Anda sewa. Lokasi ini sangat penting sekali karena pastinya Anda tidak ingin menyewa homestay yang lokasinya cukup tersembunyi dan sulit untuk dijangkau. Terlebih lagi jika lokasi homestay tersebut sangat jauh dari wisata gunung bromo. Maka dari itu sebaiknya Anda memilih homestay dengan lokasi yang strategis dan mudah untuk dijangkau. Jadi Anda akan sangat mudah jika ingin berpergian kemanapun, walaupun memang homestay yang memiliki lokasi strategis dari segi harga akan terbilang lebih mahal tapi tidak apa demi kenyamanan Anda saat berlibur.
- Penjagaan
Tips menyewa homestay di kawasan bromo yang selanjutnya adalah Anda juga harus memperhatikan penjagaan dari homestay yang akan Anda sewa tersebut, karena biasanya homestay akan memperkerjakan beberapa penjaga untuk membantu Anda selama menginap di sana. Nah biasanya akan lebih aman jika penjaga homestay tersebut adalah seorang pria tapi jika penjaganya adalah wanita maka biasanya homestay tersebut akan terlihat sangat bersih dan juga rapi. Maka dari itu sangat penting sekali memilih homestay yang memiliki penjaga karena pastinya akan sangat membantu Anda selama menginap di sana.
- Sarapan
Nah selain penjaga tips yang selanjutnya adalah Anda juga bisa mencari homestay di kawasan bromo yang sudah menyediakan fasilitas sarapan pagi. Hal ini juga bisa membuat Anda lebih menghemat pengeluaran selama liburan. Nah layanan sarapan pagi ini juga bisa dengan mudah Anda temukan di homestay – homestay di kawasan bromo. Nah bisanya fasilitas sarapan ini juga akan Anda dapatkan ketika homestay yang Anda sewa juga mempekerjakan seorang atau beberapa penjaga. Karena biasanya para penjaga tersebutlah yang akan memasakan sarapan bagi Anda di pagi hari. Jadi bagi kalian yang ingin menghemat budget liburan maka Anda bisa mencari homestay dengan layanan sarapan ini.
- Perlengkapan masak
Tips sewa homestay bromo yang berikutnya adalah Anda juga harus menyewa homestay yang menyediakan fasilitas alat masak yang lengkap, hal ini sangat penting karena mengingat bromo adalah daerah pegunungan yang sangat dingin maka dengan adanya peralatan masak yang lengkap Anda bisa membuat teh hangat, kopi ataupun mie instan kuah untuk bisa menghangatkan tubuh Anda di malam hari.
- Peralatan mandi dan selimut
Nah tips yang terakhir yang harus dan sangat penting Anda ketahui sebelum menyewa homestay adalah Anda harus mematikan dulu apakah fasilitas homestay tersebut sudah mencakup peralatan mandi dan juga selimut. Hal ini sangat penting mengingat akan sangat repot sekali jika Anda harus membawa alat mandi dan juga selimut dari rumah. Terlebih lagi seperti yang sudah kita ketahui pastinya suhu di kawasan bromo akan sangat dingin sekali dan pastinya Anda akan sangat membutuhkan selimut agar bisa beristirahat dengan nyaman dan hangat.
Nah itulah beberapa tips atau cara yang bisa Anda lakukan ketika Anda akan menyewa homestay di bromo untuk berlibur baik itu bersama teman maupun keluarga. Maka dari itu tips – tips di atas menjadi sangat penting untuk Anda perhatikan agar bisa menjadi informasi dan juga tambahan wawasan. Terlebih lagi bagi Anda yang memang baru pertama kali berlibur ke bromo dan akan sewa homestay bromo